Scroll untuk baca artikel
#
Sumut

BPN Pematangsiantar Ajak Pegawai Teladani Semangat Juang Pahlawan dalam Peringatan Hari Pahlawan 2025

12
×

BPN Pematangsiantar Ajak Pegawai Teladani Semangat Juang Pahlawan dalam Peringatan Hari Pahlawan 2025

Sebarkan artikel ini
Peringatan Hari Pahlawan
BPN Pematangsiantar Ajak Pegawai Teladani Semangat Juang Pahlawan dalam Peringatan Hari Pahlawan 2025

Pematangsiantar, wartaindonesia.org – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional yang diperingati setiap tanggal 10 November, seluruh jajaran Kantor Pertanahan Kota Pematangsiantar menggelar momen refleksi untuk mengenang jasa para pahlawan bangsa.

Dengan mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”, kegiatan ini menjadi ajakan bagi seluruh pegawai untuk menumbuhkan kembali semangat perjuangan dan pengabdian dalam bekerja.

Kepala Kantor Pertanahan Kota Pematangsiantar, Imansyah Lubis, dalam kesempatan tersebut, mengajak seluruh pegawai menundukkan kepala sejenak untuk mengenang dan mendoakan para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan Indonesia.

“Hari Pahlawan adalah waktu yang tepat bagi kita untuk merefleksikan makna perjuangan. Para pahlawan telah memberikan segalanya bagi bangsa ini, dan kini menjadi tugas kita untuk melanjutkan perjuangan mereka dengan bekerja penuh dedikasi dan kejujuran,” ujarnya.

Ia menambahkan, semangat kepahlawanan dapat diwujudkan dalam bentuk pengabdian dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Kita mungkin tidak berjuang dengan senjata seperti para pahlawan terdahulu, tetapi semangat mereka harus hidup dalam integritas dan profesionalisme kita sebagai abdi negara,” tambahnya.

Peringatan Hari Pahlawan tahun ini menjadi momentum bagi seluruh pegawai BPN Pematangsiantar untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan, semangat nasionalisme, dan komitmen melayani masyarakat dengan hati.

Dengan meneladani nilai perjuangan para pahlawan, diharapkan semangat tersebut dapat menjadi energi positif dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas pertanahan di Kota Pematangsiantar.

Melalui peringatan ini, BPN Pematangsiantar menegaskan kembali komitmennya untuk terus “Bergerak Melanjutkan Perjuangan” dalam mewujudkan tata kelola pertanahan yang berkeadilan, transparan, dan berpihak kepada kepentingan rakyat. (Red/BS/KSR)

READ  BPKP Sumut Lakukan Pengawasan Proyek Strategis Nasional Redistribusi Tanah di Samosir